Pages

Friday, June 8, 2012

pantai yang ada di bangka belitung beautiful island

pantai yang ada di bangka belitung beautiful island. Pantai adalah sajian paling utama dari berwisata ke Belitung dan daftar di bawah ini adalah nama-nama pantai yang menjadi tujuan wisata utama di Belitung. Tujuan utama kami menampilkan artikel dan foto-foto di halaman ini adalah untuk bercerita dan membantu anda mengerti kondisi ril daerah sekitar pantai-pantai bangka Belitung. Mudah-mudahan anda menyukai foto-foto ini.


Berikut ini daftar tempat-tempat yang menarik untuk anda kunjungi di Belitung. Silahkan klik link di bawah ini untuk melihat foto yang lebih besar dan cerita tentang tempat tersebut:

1. Tanjung Tinggi

Ini adalah tujuan utama. Tempat dengan pantai pasir putih, air laut sejernih kristal, dihiasi batu-batu granit besar yang artistik. Anda bisa naik ke atas granit-granit untuk mendapatkan sudut pandang terindah di tempat ini. Berenang di laut "bebas hiu" merupakan aktivitas favorit, atau releks menikmati suasana yang tenang.

2. Burung Mandi

Burung Mandi adalah kumpulan beberapa tempat wisata menarik di Belitung Timur dengan Pantai Burung Mandi yang berpasir putih, Pantai Bukit Batu, Vihara, Danau Mempaya dan Gunung Burung Mandi yang menarik. Tempat ini adalah tujuan berlibur utama bagi masyarakat Manggar, kota kedua di Belitung.

3. Tanjung Kelayang

Tanjung Kelayang juga berpantai pasir putih dan batu granit. Ada 3 pulau kecil hanya beberapa ratus meter dari pantai. Seharusnya lebih indah dari Tanjung Tinggi jika bangunan hotel yang ditinggalkan tidak pernah ada di tempat ini.

4. Tanjung Binga
Tempat yang indah untuk dikunjungi di Tanjung Binga adalah Bukit Berahu. Anda bisa rileks di Resort Bukit Berahu dan restoran. Di sini juga ada pantai pasir putih. Tanjung Binga adalah desa nelayan dengan banyak pulau-pulau kecil di depan pelabuhan. Salah satunya adalah Lengkuas dimana sebaut mercusuar ada di sana.

5. Pantai Punai

Pantai Punai bukanlah tujuan wisata yang terkenal, alamnya masih asli. Pantainya juga berpasir putih dan ada sedikit batu granitnya. Di sini juga merupakan pelabuhan nelayan, dimana anda bisa menikmati ikan segar langsung dari nelayan. Perjalanan ke sana ditempuh selama 1.5 jam dari Tanjungpandan.

6. Membalong

Membalong, dearah di Barat Daya Belitung, tempat menarik untuk petualangan dan hunting fotografi. Tempat ini benar-benar masih asli dengan kombinasi pemandangan tebing granit raksasa si Batu Beginde, pantai pasir putih di Batu Lubang dan kehidupan desa alami di pulau Seliu.

No comments:

Post a Comment